Kamis, 25 Juni 2020

# BEAUTY # REVIEW

[Review] Natur Miracle Calming Serum, Menyamarkan Pori-pori & Bekas Jerawat

Memiliki kulit acne prone cenderung sering berjerawat, akibatnya meninggalkan bekas yang sulit teratasi. Ditambah lagi kulit sensitif, kemerahan sering kali terjadi. Tidak hanya itu, permasalahan lain seperti pori-pori besar yang menyebabkan komedoan, bikin wajah jadi bruntusan. Tapi sekarang tidak perlu khawatir, karena sudah banyak skincare lokal yang ampuh mengatasi berbagai permasalahan kulit tersebut, salah satunya Natur Miracle Calming Serum yang memiliki kandungan utama Centella Asiatica & with Hazel. Penasaran seampuh apa serum ini? simak review-nya ya.

Kalian pasti sudah familiar dengan brand Natur, dikenal dengan berbagai produk Hair Care yang bagus merawat rambut, kali ini Natur mengeluarkan skincare yaitu Natur Miracle Face Serum, terdiri dari tiga varian yaitu Calming, Brightening dan Renew Skin. Nah, yang akan aku review kali ini adalah varian Calming Serum.

Kemasan Natur Miracle Calming Serum


Dikemas dengan kotak perpaduan putih, kuning dan hijau, illustrasi daun centella asiatica pada kemasan menegaskan kandungan Cica pada serum ini. Informasi pada kotaknya sangat lengkap, mulai dari klaim:
'Dengan Centella Asiatica yang membantu menyamarkan bekas jerawat, menyejukkan kulit yang kemerahan sehingga membuat warna kulit menjadi rata. Dapat merawat kekencangan kulit. Dilengkapi dengan With Hazel & Allantoin yang membantu mengecilkan pori-pori serta membantu menghidrasi wajah agar tampil lebih percaya diri.'

Tercantum juga ingredients, cara pemakaian, BPOM NA18200100692, Exp date 05.22, produksi, info media sosial, layanan konsumen, hingga logo Halal.




Sedangkan serumnya sendiri dikemas dalam botol kaca transparan ukuran 30ml. tutupnya mode putar ulir yang kokoh, aplikatornya juga kaca transparan mode pump. Pada botol ini informasi dikerucut ke yang paling penting, hanya nama produk, isi, BPOM, logo halal dan exp date.

Ingredients Natur Miracle Calming Serum

Natur Miracle Calming Serum memiliki kandungan utama Centella Asiatica (Cica) dipercaya mampu membantu menyamarkan bekas jerawat, menyejukkan kulit yang kemerahan dan dapat merawat kekencangan kulit. Witch Hazel & Allantoin membantu mengecilkan pori-pori serta membantu menghidrasi wajah. Ginseng & Probiotik mampu meratakan warna kulit. Vitamin C & Sour Lime dikenal bagus untuk mencerahkan.

Aqua, Centella asiatica Leaf Extract, Hamamelis virginiana Extract, Butylene Glycol, Allantoin, Phenoxyethanol, Cyclopentasiloxane, Sodium Hyaluronate, Imidazolidinyl Urea, Hydroxyethylcellulose, Niacinamide, Phenyl Trimethicone, Carbomer, Panthenol, Sodium PCA, Tetrasodium EDTA, Potassium Hydroxide, Biosaccharide Gum-1.

Tekstur, Warna & Aroma Natur Miracle Calming Serum


Sesuai nama produknya 'Miracle' tekstur serum ini ajaib banget. Berwarna putih transparan, saat dikeluarkan dari pump, teksturnya sangat kental, tapi ketika nge-blend di kulit, teksturnya jadi watery, ringan banget dan mudah meresap. Tidak meninggalkan rasa lengket. Aromanya juga relax, tidak mengganggu sama sekali. Ngerasain banget Drops of Miracle di setiap tetesan Natur Miracle Face Serum, adem dan menenangkan kulit.


Cara Pemakaian Natur Miracle Calming Serum

Menurut anjuran pemakaian pada kemasan produk:
1. Teteskan ke telapak tangan. Aplikasikan ke wajah secara merata.
2. Pijat perlahan ke arah atas untuk penyerapan yang lebih maksimal
3. Gunakan setiap pagi dan malam hari.

Tapi aku pribadi lebih suka pakai serum ini dengan cara meneteskan dari pump-nya langsung ke wajah namun jangan sampai aplikator terkena kulit agar tetap higienis.

Hasil Pemakaian Natur Miracle Calming Serum


Setelah rutin pakai Natur Miracle Calming Serum selama 10 hari, kulit sensitifku yang sering kemerahan jadi reda. Pori-pori terlihat sedikit lebih mengecil dan pudar, yang paling aku notice, warna kulit jadi lebih merata dan cerah.

Tertarik untuk cobain Natur Miracle Calming Serum? kalian bisa dapatkan di Shopee dan Lazada  dengan harga Rp 170,000. 

Info Selengkapnya:
Social Media Natur (Instagram & Twitter: @backtonatur)

Postingan kali ini merupakan kolaborasi kerjasama Natur dan JakartaBeautyBlogger

15 komentar:

  1. Penasaran sama teksturnya kok amazing gitu, kental tapi langsung light saat diblend.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku pun speechless loh sama teksturnya, ringan banget malah, sesuai namanya calming bikin adem.

      Hapus
  2. Keren loh Natur gak cuma punya hair care yg legend, skrg nambah skincare.

    BalasHapus
  3. Aku udah pakai yg brightening, trus karena kulitku bagusan mamaku jadi pengen jg, aku belikan yg renew skin deh. Mantap bgt Natur, gapernah gagal bikin produk, selalu cocok.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wuih mantap bener, semoga cocok di ibu kamu ya. Salam sama Ibu.

      Hapus
  4. Kemarin aku langsung beli yg calming ini karena baca review kakak, kita kondisi kulitnya sama, sensitif sering merah begitu, jadi yakin karena baca review yg kondisi kulitku sama sepertiku, makasih ya kak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah kalau review ini membantu, semoga cocok. Terima kasih ya.

      Hapus
  5. Gemes banget sama kemasannya, berasa pakai produk yg remaja banget gitu, botolnya juga punya tutup yg safety.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Warnanya kuning cerah gitu, dipaduin sama hijau duh cakeuuup.

      Hapus
    2. Itu cocok untuk semua kulit kah??? Karna kukitku cenderung sensitif

      Hapus
  6. Kak, suka bgt sama review kaka. Gak ada niatan bikin review di youtube juga?

    BalasHapus
  7. Sukaaaaaaaaaaa banget sama review ini, aku follow ya kak. Ratjun kakak tuh.

    BalasHapus