Kulit Sawo Matang - Kulit Putih - Kulit Gelap - Kulit Kuning Langsat - Kulit Cokelat |
Perbedaan warna kulit bisa terjadi karena
adanya bawaan faktor genetik orang tua yang menurun ke anaknya. Di samping itu,
terkena paparan sinar matahari dan perbedaan geografi juga bisa mempengaruhi
perubahan warna kulit. Orang-orang yang berkulit putih biasanya memiliki
melanin yang sedikit dibandingkan orang-orang yang berkulit gelap.
Thomas B. Fitzpatrick, seorang ahli
dermatologis mengklasifikasikan 6 macam tipe warna kulit manusia.
● Tipe I Kulit sangat cerah selalu terbakar dan
tidak bisa berubah menjadi coklat.
● Tipe II Kulit putih kadang bisa terbakar dan
bisa berubah warna menjadi coklat.
● Tipe III Kulit sedang (medium) bisa terbakar, dan kadang bisa berubah warna menjadi
coklat.
● Tipe IV Kulit zaitun (olive) jarang terbakar dan selalu berwarna coklat.
● Tipe V Kulit coklat (brown) berpigmen sedang, tidak pernah terbakar, dan selalu berwarna
coklat.
● Tipe VI Kulit hitam (black) berpigmen mencolok, tidak pernah terbakar, dan selalu
berwarna coklat.
Penasaran dengan jenis warna kulit orang
disekitar kita? Yuk, simak di bawah ini.
1. Kulit Putih (Caucasian)
Orang yang berkulit putih, kulitnya akan lebih
rentan terbakar sinar matahari dan berubah menjadi gelap atau kemerahan. Karena
memiliki melanin yang sedikit, orang berkulit putih juga lebih rentan terkena
kanker yang dihasilkan dari sinar UV.
Namun, kamu bisa mencegahnya dengan mengurangi
aktivitas di siang hari mulai dari jam 10 pagi hingga jam 2 siang dan juga
gunakan tabir surya untuk mengurangi resikonya.
2. Kulit Kuning Langsat (Mediteranian)
Orang-orang
yang memiliki warna kulit kuning langsat dinilai ideal dan banyak didambakan.
Biasanya, mereka yang memiliki kulit ini merupakan perpaduan warna putih yang
sedikit kekuning-kuningan menyerupai buah langsat.
Hal tersebut bisa disebabkan karena adanya
perkawinan berbeda ras, sehingga pigmen yang dihasilkan pun sedikit lebih
tercampur. Salah satu contoh negara yang memiliki warna kulit seperti ini
adalah negeri Tirai Bambu.
Di mana kulit mereka berwarna putih sedikit
kekuningan. Selain dari Negara China, orang Asia juga memiliki banyak dominan
memiliki kulit kuning langsat.
3. Kulit Sawo Matang
Orang yang memiliki kulit sawo matang, warna
kulitnya tidak bisa berubah kemerahan meskipun telah terpapar sinar matahari.
Tetapi, kulitnya bisa berubah menjadi hitam dan gelap dengan sendirinya.
4. Kulit Berwarna Coklat Kehitaman
Kulit dengan warna yang satu ini biasanya
dimiliki oleh orang-orang dari suku Indian. Di mana warna kulit mereka berwarna
coklat dan kehitaman. Sama seperti warna kulit lainnya.
Kulit ini memang dari awalnya sudah berwarna
coklat, sehingga akan sangat kesulitan apabila ingin mengubah menjadi warna
kuning atau putih. Meskipun telah berwarna coklat kehitaman, tetapi jika
terpapar sinar matahari berlebih kulit tetap bisa berubah semakin gelap dan
menghitam.
5. Kulit Berwarna Hitam Gelap
Orang yang memiliki kulit ini biasanya disebut
dengan ras Negroid. Di mana kulitnya memiliki warna yang hitam dan gelap serta
memiliki rambut keriting. Orang yang memiliki warna kulit ini harus benar-benar
berhati-hati apabila terpapar sinar matahari. Karena orang yang memiliki warna
kulit hitam gelap hanya memiliki satu pigmen saja, yaitu warna hitam.
Setelah
mengetahui berbagai jenis warna kulit, kamu bisa mulai merawat kesehatan kulit.
Bila kamu masih bingung harus mulai dari mana, silahkan baca ulasan mengenai 6
Jenis Vitamin yang Baik untuk Kesehatan Kulit Tubuh. Dengan
begitu, kamu tahu harus mengkonsumsi makanan dan buah apa agar kulit tetap
sehat dan awet muda.
Makasih kakak cantik. Kakak jauh di medan ya?
BalasHapusIya kk
BalasHapusSangat membantu
BalasHapusNuke Gaming Slot Hoki dan Terpercaya
BalasHapusVisit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Visit Nuke Gaming !
Thanks for post this type article.
BalasHapus