Sejak pandemi, pelajar diharuskan untuk belajar online dari rumah guna meminimalisir penularan virus covid. Namun ternyata sistem belajar online yang durasinya terbatas, tidak terlalu efektif untuk menjadikan para siswa mengerti materi yang diterangkan oleh guru. Oleh karena itu, pelajar harus mencari alternatif lain untuk lebih memahami pelajarannya dengan ikut bimbel online.
Apalagi bila menjelang ujian, banyak pelajar yang kebingungan untuk menjawab soal ujian karena tidak paham materi pembelajarannya, terlebih untuk pelajar yang sedang mempersiapkan ujian masuk ke perguruan tinggi. Bimbel online sudah menjadi kebutuhan yang harus dimiliki para pelajar.
Nah, di Indonesia ada bimbel online yang bisa dijadikan media belajar tanpa perlu keluar rumah. Berikut ini Daftar Aplikasi Bimbel Online Terbaik di Indonesia:
1. 1. Ruangguru
Siapa sih yang tidak kenal bimbel online Ruangguru, bimbel ini sudah sangat populer di kalangan pelajar karena merupakan bimbel online terbaik di Indonesia yang sudah mencapai lebih dari 15 juta pengguna. Bukan sembarang informasi loh, data pengguna ini telah resmi disampaikan oleh Adamas Belva Syah Devara selaku CEO Ruangguru, pada perayaan ulang tahun Ruangguru yang ke-5 tahun.
Bimbel Online Ruangguru ini sangat mudah diakses via aplikasi, hanya perlu mendownload aplikasi Ruangguru di Playstore. Memiliki beragam fitur belajar seru, seperti Adapto (juara ngertiin kamu), UTBK Centre (masuk kampus idaman, bukan Cuma impian) dan fitur Roboguru (Tnaya soal rumit tanpa rumit) dan masih banyak fitur lainnya yang dapat membantu para pelajar untuk belajar lebih baik secara online dan tidak monoton, seperti video belajar, kuis latihan soal di tiap video, rangkuman infografik, kuis di akhir subbab, les private try out dan semua aktifitas belajar dilakukan hanya via handphone.
Belajar jadi lebih seru, kontennya pun sudah disesuaikan untuk berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP hingga SMA. Terdapat ratusan ribu soal persiapan ujian yang bisa membantu para pelajar lebih memahami materi persiapan ujian PTS, PAS dan UTBK. Kurikulum yang digunakan dirancang khusus oleh tim pengajar yang professional di bidangnya, juga sudah sesuai kurikulum loh.
Untuk memudahkan kalian bimbel online di rumah menggunakan aplikasi Ruangguru, unduh di sini
2. 2. Zenius
Zenius adalah bimbingan belajar online dengan fitur live interaktif pertama di Indonesia. Dinamakan Zenius, diharapkan para pelajar yang menggunakan aplikasi ini pun jadi Jenius ya. Zenius memiliki 16 juta pengguna hingga 2020. Aplikasi Zenius ini fokus membantu para siswa SMA mengantarkan ke jenjang perkuliahan.
Nah, di Zenius pelajar akan mendapatkan fitur ZenCare yang akan mmeningkatkan kemampuan berpikir fundamental, juga terdapat video soal dan live class. Ada pula ZenBot yang membantu menjawab soal Matematika, Fisika, dan Kimia. Bimbel online Zenius menghadirkan 2 konten yang sifatnya gratis dan berbayar. Biaya belajar di Zenius mulai dari 18 ribu sampai 300 ribu perbulan, lumayan terjangkau ya. Tapi pelajar tetap bisa menikmati fitur gratis yang terdiri dari beberapa materi pelajaran, namun sifatnya terbatas.
3. 3. Brainly
Brainly merupakan bimbingan belajar online seperti media social yang menjadi tempat sharing tentang materi pelajaran dan soal, soal yang diajukan oleh pelajar akan dijawab oleh guru dan siswa yang mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut.
Di Brainly pelajar bisa
menuliskan soal atau bertanya langsung pada web resminya di brainly.co.id, terlebih
dahulu pelajar diharuskan untuk mendaftar secara gratis. Menarik bukan? Para pelajar
yang kesulitan untuk mengerjakan tugas, bisa sharing menanyakan hal-hal yang
belum dipahami di kelas. Kelebihan bimbel ini adalah bisa menjadi wadah diskusi
dan dapat melatih pelajar dalam mengerjakan berbagai soal dengan berbagai jenis
dan tingkat kesulitan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar